|
Bersama keluarga |
Bosan dengan suasana kota dan hanya bermain dari mal ke mal? atau kalau di Bandung bosan dengan berbelanja dari FO ke FO? Wisata yang satu ini perlu di coba. De Ranch merupakan salah satu alternatif wisata alam dengan suasana peternakan kuda memberikan pengalaman berwisata ditengah kesejukan udara lembang dengan view gunung yang indah dan biru. Namun disaat cuaca sedang tidak beruntung, suasana view gunung akan tertutup kabut dan ini justru menambah suasana yang indah.
De Ranch terletak di Jl. Maribaya No. 17, Lembang - Bandung. Bagi warga diluar Bandung dapat menjangkaunya baik melalui Subang maupun melalui Bandung. Perjalanan cukup mudah untuk di gapai. Yang unik dan menjadi ikonik bagi De Ranch tentu saja adalah wisata dengan menaiki kuda dengan dandanan ala Koboi yang sudah di sediakan oleh pengelola membuat pengunjung merasa di suasana koboi.
Begitu masuk, pengunjung akan di sambut dengan welcome drink berupa susu segar yang tentu saja akan memberikan rasa nikmat dan sehat.
Pemandangan alam yang terbentang dengan latar peternakan kuda langsung terlihat, membuat mata yang lelah akan langsung segar, apalagi bagi yang membawa anak-anak tersedia juga permainan yang lengkap. Dari kejauhan kita juga dapat melihat peternakan sapi perahnya. Permainan yang di tawarkan cukup banyak. Ada petualangan mendulang emas secara tradisional , naik kuda ala koboi, naik delman, trampolin dan lain-lain. Juga tersedia permainan anak yang gratis seperti prosotan . Pengunjung juga dimanjakan dengan aneka kuliner dan jajanan disamping juga tersedia toko oleh-oleh sebagai buah tangan setelah berwisata.
Bagi yang muslim, jangaan kuatir karena tersedia mushola yang cukup asri di lantai 2 dan lantai bawah.
Ingin berwisata kesini? tak perlu jauh yang penting mampu menyegarkan pikiran dan suasana hati.
|
Menikmati welcome drink |
|
Pemandangan dari pintu masuk, sayangnya karena cuaca mendung, gunungpun terlihat tertutup kabut |
|
Salah satu arena bermain |
|
Arena mendulang emas |
|
Berlatih naik kuda di peternakan kuda |
|
Joki |
|
ala peternakan kuda |
|
Bertopi Koboi |
|
Arena permainan air |
|
Kuda di peternakan |
|
Bermain |
|
Penunggang kuda |
|
Alisha Kecapean bermain |
|
Arena bermain |
|
Arena bermain |
No comments:
Post a Comment