|
Pantai Seseh |
|
Pantai Seseh |
|
Nostalgia Bareng Teman |
Bali memang terkenal dengan keindahan pantainya. Deretan Pantai-pantai di Bali menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Karakter ombaknya di beberapa bagian yang tinggi juga menjadi surganya surfing bagi wisatawan baik lokal maupun asing. Bagi wisatawan luar Bali yang berkunjung menuju lokasi lokasi pantai yang ikonik memang seperti menjadi sebuah keharusan. Pantai Kuta, Jimbaran, Sanur, Dreamland, Tanah Lot, Tanjung Benoa dengan berbagai macam permainan airnya dan masih banyak lagi menjadi bagian terpenting yang di tawarkan oleh travel-travel untuk para wisatawan yang akan berkunjung ke Bali. Daya tarik yang ikonik menjadi sebuah kebanggaan sebagai tujuan wisata bagi para pengunjung. Sehingga tak jarang kalau ke Bali maka tujuan utamanya bisa jadi pantai yang itu itu saja, seperti Pantai Kuta misalnya.
Namun, selain itu Bali memiliki deretan pantai-pantai indah yang tentu saja perlu di pertimbangkan untuk di kunjungi. Sehingga menambah perbendaraan tempat wisatapun makin bertambah. Salah satu pantai Indah di Bali selatan adalah Pantai Seseh. Pantai Seseh terletak di desa Munggu kecamatan Mengwi Kabupaten Badung. Untuk mencapai tempat ini cukup mudah karena memiliki petunjuk jalan yang jelas. Jika dari Denpasar, maka perjalanan menuju arah tanah lot. Anda mau ke tanah lot? Sebelum ke tanah lot jangan lupa mampir ke Pantai Seseh. Letaknya cukup mudah sebelum sampai ke tanah lot maka akan mendapati perempatan di Mengwi, ada petunjuk arah menuju pantai Seseh. Ikutin jalan tersebut hingga mencapai ujung jalan yang langsung ke bibir pantai.
|
Sudut Lain Pantai Seseh |
|
Garis Pantai Yang Panjang |
|
Batu Kepala Naga hehe |
Pantai Seseh memiliki garis pantai yang panjang dengan karakter pasirnya yang berwarna hitam. Airnya yang kebiruan dari kejauhan. Sesekali kadang terlihat penduduk lokal mencari rumput laut di pantai menambah suasana indah. Pantai ini sepi pengunjung sehingga sangat tepat untuk mengheningkan cipta di sini sambil menikmati keindahan pantai dan deburan ombaknya yang menghempas.
Pantai ini menjadi alternatif lain bagi para wisatawan yang ingin mendapatkan sensasi yang berbeda ketika berkunjung ke pulau dewata. Sensasi kedamaian dengan balutan kesepian dan deburan ombak yang menghempas pasir menjadi sebuah sensasi indah tak terlupakan. Di sini wisatawan dapat menikmati keindahan pantai dengan bersandar atau sekedar tiduran di pantai, namun tetap harus hati-hati dan waspada karena di sini tidak ada penjaga pantai seperti yang ada di Pantai Kuta.
Setelah puas menikmati keindahan pantainya dengan ketenangannya maka terlupakanlah segala keresahan yang ada di hati, suasanapun menjadi segar. Pantai yang sepi dan tanpa kebisingan ini sangat cocok bagi anda yang ingin menyepi dan menyendiri. Tertarik ke Pantai seseh?
Follow IG Saya ya.....
No comments:
Post a Comment