Showing posts with label Galery Film Indonesia. Show all posts
Showing posts with label Galery Film Indonesia. Show all posts

Sunday, December 29, 2019

Rano Karno dan Paramitha Rusady dalam film "Pagar Ayu"

Pagar Ayu

JUDUL FILM        : PAGAR AYU
SUTRADARA       : SATMOWI ATMOWILOTO
PRODUKSI           : PT. VIRGO PUTRA FILM
PRODUSER          : FERRY ANGRIAWAN
TAHUN PROD    : 1990
JENIS                     : FILM DRAMA PERCINTAAN
PEMAIN               :  RANO KARNO, PARAMITHA RUSADY, NURUL ARIFIN, DONNY DAMARA, NANY WJAYA, TB MAULANA HUSNI, AMI PRIYONO, USBANDA

SINOPSIS : 

Johny atau Jo (Rano Karno) adalah seorang pembalap motocross yang memiliki ambisi untuk selalu memenangi setiap pertandingan. Jo memiliki dua teman perempuan bernama Kartika atau Ika (Paramitha Rusady) dan Hana (Nurul Arifin) yang selalu mendampingi Jo dalam setiap balapan. Ika dan Hana adalah dua sahabat yang masing-masing mencintai Jo, namun Jo lebih memilih Ika untuk di jadikan istrinya, sedangkan Hana sebagai sahabat yang baik menerima keadaan ini.
Kehidupan Jo yang menumpukan pekerjaan pada balapan motocross membuat Ika takut akan masa depannya. Sehingga Ika memohon untuk pada Jo untuk berhenti pada pekerjaan selama ini dan berganti dengan pekerjaan lainnya. Apalagi Ika akhirnya hamil, sehingga untuk menjamin masa depannya Ika memohon pada Jo untuk segera berhenti sebagai pembalap dan berganti dengan pekerjaan lain.

Namun permohonan Ika tidak ditanggapi secara dingin oleh Jo. Jo marah dan tidak mau menghentikan profesinya sebagai pembalap sekaligus sebagai hobinya. Jo tetap pada pendiriannya untuk tetap menjadi pembalap. Meski pada akhirnya Jo meminta diri pada manajemen untuk berhenti sebagai pembalap, namun manajemen tetap mempertahankan keberadaan Jo yang memang masih di butuhkannya. Akhirnya Jo pun mau meneruskan profesinya sebagai pembalap.
Suatu ketika ketika sedang menjalankan profesi sebagai pembalap, Jo yang selalu berada di lini depan pertandingan akhirnya terjatuh dan terjadilah kecelakaan itu. Jo di bawa kerumah sakit oleh krunya. Ika di kabari via telepon tentang keberadaan Jo. Panik karena telepon tersebut, Ika  yang tengah hamil muda buru-buru turun tangga dan terjatuh. Ika pingsan, dan bayi yang dikandungnya tidak bisa terselamatkan. Ika keguguran, sementara itu Jo akhirnya keluar dari rumah sakit. Namun sayang selepas keluar dari rumah sakit, Jo menderita kelumpuhan.  Jo depresi berat, apalagi setelah Ika tidak mau berterus terang bahwa penyakitnya tidak bisa di sembuhkan. Jo kecewa pada Ika dan selalu berdiam diri di atas kursi rodanya. Jo juga sudah tidak bisa menjalankan kewajibannya sebagai seorang suami, Jo Impoten. 

Sementara itu, selepas Jo kecelakaan, Ika bekerja dan selalu pulang malam. Jo salah paham karena dianggap Ika tidak mau mengurusnya, namun Ika berusaha meyakinkan pada Jo kalau ia benar-benar mencintainya dan bukan untuk menelantarkannya dengan pulang malam. Suatu ketika Ika di tugaskan oleh bosnya untuk mengurus pekerjaannya di luar kota yang mengharuskan berpisah dengan Jo. Meski awalnya berat untuk meninggalkan Jo, namun Ika akhirnya memenuhi juga keinginan bosnya untuk bekerja di luar kota. Sebelum berangkat, Ika menitipkan Jo pada sahabatnya, Hana untuk mengurusi Jo. Meski Hana pernah mencintai Jo, namun Hana memegang teguh persahabatannya dengan Ika.

*****
Di tempat kerja barunya, Ika berkenalan dengan seorang pemuda bernama Tony (Donny Damara) seorang pemuda yang selalu gagal dalam percintaan. Perkenalan Ika dan Tony menumbuhkan benih-benih cinta di hati Tony terhadap Ika, meski Ika juga menolaknya. Akhirnya terjadilah hubungan yang tidak diinginkan, Ika ternoda dan hamil atas Tony. Tony yang memang mencintai Ika, bersedia untuk bertanggungjawab, namun Ika tidak mau dan mengusir Tony untuk tidak menemuinya lagi. Ika merasa ternoda, namun demikian Ika yang sangat mencintai Jo, lebih memilih Jo daripada Tony. Ika hamil. Melihat Ika hamil, tentu saja Jo marah dan tidak mau menyapa Ika.  Akhirnya kehidupan rumah tangga Ika dan Jo dilanda kehampaan karena tidak saling menyapa, meski dalam satu atap. Meski merasa bersalah, namun Ika terus melanjutkan kehamilannya hingga 9 bulan dan melahirkan. Hingga saat itu juga Jo tetap tidak mau menerima Ika sebagai istrinya. 

Atas saran Hana, akhirnya Jo mau menemui Ika di rumah sakit setelah melahirkan. Namun Ika berlalu begitu saja dengan membawa bayinya.

*****
Pagar ayu adalah sebuah film yang mengatasnamakan kesetiaan namun ternoda karena cinta yang lain.  Film ini sediannya di buat kelanjutannya di Pagar Ayu 2, namun film ini entah kenapa tidak terdengar ada film Pagar Ayu 2.

Thursday, June 27, 2019

S BAGIO DALAM FILM " PULAU PUTRI"


JUDUL FILM        : PULAU PUTRI
PENULIS               : S BAGIO
PRODUKSI           :
PRODUSER          : ABDUL MADJID
TAHUN PROD    : 1977
JENIS                     : FILM KOMEDI
PEMAIN               : S. BAGIO, DARTO HELEM, DIRAN, LAILASARI, SOL SOLEH, EVADEWI, ESTER SUMAMPOW

SINOPSIS :

S. Bagio adalah salah satu comedian di jamannya seangkatan dengan gepeng yang dua-duanya kini sudah almarhum. Generasi S Bagio akhirnya digantikan dengan Warkop DKI yang melegenda hingga sekarang. Film Pulau Putri adalah salah satu film yang dibintangi S Bagio.

S. Bagio adalah seorang lulusan yang belum berpengalaman. Dengan berbekal ijazah ia melamar pekerjaan pada sebuah proyek konstruksi, namun sayang sekali ia di tolak karena belum memiliki pengalaman pekerjaan. Akhirnya S . Bagio terdampar dengan seorang tukang tambal ban (Diran) dan juga menjadi tukang pijit gadungan pada seorang yang sedang sakit atas suruhan Darto Helm.
Pada saat sedang memijit, dengan sok taunya S. Bagio mengetahui akan sebab dari penyakitnya karena ditinggal oleh anaknya. Akhirnya Bagio di tawarin untuk mencari anaknya yang hilang. Maka ketika dalam proses pencarian, Bagio yang ditemani oleh Diran dan Darto akhirnya terdampar ke pulau putri.

Pulau putri adalah pulau yang berpenghuni perempuan semua, dan laki-laki dilarang masuk, kecuali laki-lagi tua. Kedatangan Bagio dan kawan-kawan akhirnya diketahui oleh perempuan-perempuan di pulau putrid dan akhirnya mereka di tangkap dan dibawa ke markas mereka.  

Sementara Bagio sendiri akhirnya ditangkap oleh seorang penyihir tua karena mengetahui kalau Bagio adalah laki-laki. Akhirnya bagio dengan dibantu oleh Darto dan Diran berhasil melepaskan diri dari nenek sihir tersebut. Bagio akhirnya berpakaian wanita seperti halnya Darto dan Diran. Nenek sihirpun mencari keberadaan Bagio. Meski tertangkap kembali, namun akhirnya Bagio berhasil melepaskan sendiri dan berhasil mencuri jimat nenek sihir, hingga akhirnya nenek sihir tersebut di tumpas dengan jimatnya. 

Maka akhirnya pencarian Bagio pun berakhir dan menemukan anak dari orang yang dipijitnya.
****
Lumayan cukup menghibur meski secara make up untuk saat ini masih ketinggalan jauh.

JAMAL MIRDAD DALAM FILM "AIDS PHOBIA"


JUDUL FILM        : AIDS PHOBIA
SUTRADARA       : ABENUDIN SE
KARYA                 : TUA RAJA RIAHAAN
PRODUKSI           : PT. INEM FILM
PRODUSER          : NY. LEONITA SUTOPO
TAHUN PROD    : 1986
JENIS                     : FILM DRAMA
PEMAIN               : ZAINAL ABIDIN, AMINAH CENDRAKASIH, JAMAL MIRDAD, ANWAR FUADY, REPPY ROMPIES, YAYUK SUSENO, GRACE SUWANDI, 

SINOPSIS :

Film AIDS Phobia di produksi tahun 1986 ketika sedang gencar-gencarnya pemberitaan mengenai penyakit AIDS. Orang-orang yang mendengar kata AIDS langsung bergidik ngeri walaupun mereka tidak tahu apa artinya AIDS itu sendiri, sehingga isu AIDS yang di Koran-koran begitu ramai di bicarakan. 

Adegan di buka dengan seorang wanita bernama Elly yang sedang menonton televise mengenai seorang pasien yang dianggap AIDS sehingga Elly merasa ngeri dan bergidik. Disinggung-singgung AIDS berasal dari Amerika, sehingga ketika esoknya Bapak Winata (Zainal Abidin) dan keluarganya pulang ke Indonesia, maka Elly dan Suprapti (Aminah Cenderakasih) serta anaknya bernama Anto ikut menjemput kepulangan keluarga Winata. Keluarga Winata tinggal di rumah Elly. Winata pulang dengan membawa empat anaknya yaitu Wati, Amalia, Andi dan Santy. Wati akhirnya berpacaran dengan Alfian (Jamal Mirdad) , sedangkan Amalia dimemiliki tunangan bernama Anto. 

Selepas kepulangan dari Amerika, anak bungsu Winata yang bernama Santy Sakit keras. Hal ini langsung di hubung-hubungkan dengan AIDS yang dideritanya oleh Elly yang langsung menyebarkannya pada Suprapti. Suprapti adalah calon besan dari Winata karena Anto anak dari Suprapti telah di jodohkan dengan Amelia anak Winata. Namun mendengar penyakit AIDS yang diderita oleh Santy membuat Suprapti turut bergidik.  Bahkan akhirnya Suprapti menyuruh Anto untuk meninggalkan Amelia dengan alas an karena adiknya sedang sakit. Apalagi mereka baru datang dari Amerika, sehingga diduga kalau Santy terkena AIDS menurut dugaan Suprapti yang diperkuat oleh Elly, sehingga akhirnya Suprapti bermaksud untuk membatalkan pertunangan antara Anto dan Amelia. 

Akhirnya Santy pun meninggal dengan tuduhan terkena Aids, walaupun diagnosa sebenarnya adalah terkena Leukemia.

****
Di kantor, Amelia tiba-tiba pingsan dan akhirnya dibawa kerumah sakit. Winata dan keluarganya menyusul kerumah sakit dan langsung masuk keruangan dokter yang sedang memeriksa Amelia.  Setelah melalui pemeriksaan yang intensif, akhirnya Amelia di diagnosis terkena kanker darah atau Leukemia. Leukemia terjadi biasanya karena factor keturunan. Apalagi setelah Winata mengetahui bahwa anak ke empatnya Santy juga meninggal akibat leukemia. 

Elly dengan cepat mengabarkan kepada Suprapti kalau keluarga Winata datang membawa penyakit setelah kepulangannya dari Amerika. Kabar keluarga Winata terkena Aids cepat sekali menyebar bahkan teman-teman dan tetangga juga ikut menjauhi keluarga Winata termasuk Wati yang juga dijauhi oleh Alfian dan Rina Suwandi (Grace Suwandi) temannya. 

Setelah mengetahui kalau Alfian dan Rina juga sempat menjauhi Wati, akhirnya Wati berusaha untuk mencari darimana sumber berita yang mengatakan kalau keluarganya terkena AIDS. Sementara itu Anto anak Suprapti bertekad akan menikahi Amalia dengan resiko apapun yang akan terjadi meski Suprapti menentangnya. Sementara itu Elly tante dari Amalia berkali-kali mengajak pacarnya untuk menikah, namun selalu saja menepisnya dengan berbagai alas an.
Akhirnya Elly kecelakaan ketika sedang jalan-jalan dengan pacarnya, dan mengakui semua kesalahannya pada Winata kalau dialah penyebar isu tentang keluarganya yang terkena AIDS.