Showing posts with label Cerita film. Show all posts
Showing posts with label Cerita film. Show all posts

Wednesday, December 28, 2022

SAUR SEPUH, SATRIA MADANGKARA BAGIAN 5





Sambungan dari Bagian ke 4

Tumenggung Adiguna yang muda dan gagah memimpin rombongan sembilan orang berkuda yang memacu kuda mereka dengan pesatnya. Tak lama kemudian mereka telah tiba di perbatasan antara negeri Pamotan dan Majapahit. Di perbatasan itu nampak tanda berupa tapal batas yang terbuat dari batu bata. Di sampingnya terletak batu besar dengan ukiran bertulis yang menyatakan daerah itu merupakan tapal batas antara kedua negeri. 

Cuma ada jalan setapak yang menuju ke daerah Pamotan sebab jalur ini bukan merupakan jalan utama. Tapi pinggiran hutan yang masih cukup lebat dan angker itu terlihat beberapa ekor kuda di tambat sedang makan rumput. Di Tempat itu terlihat Tumenggng Bayan sedang istirahat di bawah pohon. Tiba-tiba seorang anak buahnya berlari-lari menghampirinya. 

Tumenggung Bayan duduk sambil menguap. Dia memasang kembali pedang yang di apakai sebagai pengganjal leher tadi ke pinggangnya. Dengan sigap dia mendengarkan laporan bawahannya. 

"Orang mana?" tanyanya dengan tegas.
"Kurang jelas den, Tapi jelas mereka bukan orang Majapahit!"

Tumenggung Bayan segera bangkit. 
Rombongan tumenggung Adiguna memasuki daerah perbatasan. Tubuh mereka berkeringat dan penuh debu. Rombongan itu di paksa berhenti karena tiba tiba dari semak-semak dan balik poohon besar muncul kira-kira lima puluh orang Pamotan dengan sorot mata yang tidak bersahabat. 

"Kami utusan dari Madangkara, mau ke Pamotan membawa surat Baginda Prabu Brama buat paduka Bre Wirabumi!" seru Tumenggung Adiguna dengan Lantang. 


Tumenggung Bayan menyeruak diantara anak buahnya. Sikapnya lebih tidak bersahabat lagi. Bentakannya membuat Tumenggung Adiguna tersinggung. 

"Turun!" Siapapun yang memasuki wilayah Kedaton Timur harus di geledah!"

Tumenggung Adiguna terpaksa turun dari kudanya. Demikian juga dengan anak buahnya. Tumenggung Bayan mendekati Tumenggung Adiguna. 

"Kamu Pemimpinnya?" Mana surat itu!

"Surat ini untuk rajamu! Kamu tidak berhak memeriksa", sahut Tumenggung Adiguna. 

"Tidak usah macam macam, surat itu aku yang mengantar! sebab sementara kalian harus di periksa dulu, siapa tahu kalian mata-mata Majapahit, atau sekutu Majapahit!" Tumenggung Bayan berkeras 

Tumenggung Adiguna tidak bersedia di perlakukan seperti itu. 

"Tumenggung Adiguna pantang di hina! Rajaku menyuruh aku mengantar surat ini dengan tanganku sendiri!"

Dengan gerak kepalanya Tumenggung Bayan memberi isyarat kepada anak buahnya untuk menyerang.

"Paksa!", serunya dengan suara keras.



Perkelahianpun terjadi keadaanya sangat tidak seimbang, nyaris satu melawan lima. Tapi Tumenggung Adiguna adalah orang yang sangat ahli menggunakan pedangnya. Berpuluh kali dia terjun ke medan perang mendampingi rajanya. Maka dalam waktu singkat dia berhasil menewaskan prajurit penjaga dari Pamotan. 

Tapi Tumenggung Bayan juga buan orang sembarangan. Dia benar-benar orang kepercayaan Pamotandan pernah mengikuti pendidikan militer singkat dari perwira perwira utusan Kaisar Yang La. 

Perkelahian terjadi dengan serunya sampai akirnya kedua Tumenggung itu berhadap-hadapan satu sama lain. Keduanya sama-sama sakti dan sama-sama memiliki ilmu berkelahi yang sangat tinggi. Bedanya Tumenggung Bayan memiliki ilmu kedigdayaan. 

Setelah bertarung dengan ilmu keprajuritan, ternyata Tumenggung Adiguna cukup mahir maka Tumenggung Bayan yang jumawa mulai mengelurakan ajian Cadas Ngampar. Sebuah ajian dengan akibat yang sangat fatal kalau sampai mengenai sasaran karena hasil pukulan itu bisa menghancurkan bukit karang sekalipun. 

Tumenggung Bayang melompat mundur beberapa tindak kemudian menempelkan tangan kanannya dengan telapak kiri dalam gerakan yang sangat bertenaga di lontarkannya pukulan ke arah Tumenggung Adiguna yang secara naluriah mengerti akan bahaya pukulan tersebut. Dia segera melompat dan pukulan Cadas Ngampar itu menghancurkan tonggak tapal batas yang berdiri kokoh dari batu bata. 


Tumenggung Adiguna makin hati-hati sementara Tumenggung Bayan makin gencar dengan serangannya. Beberapa pohon tumbang ole pukulan itu karena batangnya hancur. Tumenggung Bayan seperti orang kesurupan. Gerakan-gerakan Tumenggung Adiguna yang lincah berlompatan seperti tupai segera menjadi pemikiran Tumenggung Bayan untuk memberikan pancingan. Sementara itu perkelahian antara anak buah makin tidak seimbang. Orang-orang Madangkara di babat habis, tinggal dua orang lagi yang masih bertahan. 

Ketika itu Tumenggung Bayan memancing seolah-olah dia menyerang lagi dengan ilmunya. Tumenggung Adiguna melompat seperti tupai dan baru ketika itulah Bayan melepas Cadas Ngamparnya sehingga tubuh yang melayang itu meledak, hancur berkeping-keping. Salah seorang anak buah Adiguna yang seungguhnya sudah terluka parah melihat kejadian itu. Dia segera bergulingan menyambar tas terbuat dari kulit yang ikut melayang kemudian dengan gesit melompat ke atas kudanya yang segera di pacu dengan cepat.

Beberapa orang anak buah Tumenggung Bayan hendak mengejar tapi di cegah oleh Tumenggung yang sakti tapi sombong itu.

"Tidak usah! Dia akan mati kehabisan darah! Kuburkan para korban dengan baik, bagaimanapun mereka pahlawan dari negerinya!", perintahnya segera. 

Malam hari di Kaputren Pamotan nampak seorang wanita setengah baya sedang duduk merenung di dekat lampu minyak yang menerangi ruangan itu. Dia adalah ibu angkat Bre Wirabumi yang bernama Rajasaduhitunggadewi. Bre Wirabumi duduk menunggu di dampingi isterinya yang bertubuh gemuk. 

"Tekadmu sudah bulat nak?", tanya Tunggadewi
"Kenapa ibu tanya lagi?".

"Karena tekad itu akan menentukan sebuah perang saudara yang pasti akan menghancurkan trah Narraya Sanggramawijaya. Dendam akan mengalir pada detak-detak jantung para keturunan gugur", Tunggadewi memberi nasehat kepada Bre Wirabumi. 

"Terpaksa hamba lakukan kanjeng ibu, sebab ini masalah hak. Hak yang di berikan secara keliru oleh ayahanda gusti Prabu Hayam Wuruk kepada Wikramawardana", Bre Wirabumi menyahut. 

Ibu angkat Wirabumi hanya menggelengkan kepalanya. Separuh wajahnya yang  sendu tertimpa sinar cahaya lampu. Air matanya menitik perlahan. 

"Ini cuma masalah hawa nafsu. Kamu terpengaruh oleh cita-cita kakekmu Sriwijaya Rajasa sang Apanji Waning Hyun, yang ingin melepaskan diri dari bayangan kekuasaan menantunya sendiri, ayahmu. Itulah sebabnya sang Apanji ayahku mengangkat kamu sebagai anakku untuk meneruskan keinginannya melepaskan diri dari Majapahit,"

Bre Wirabumi terdiam. Rajasaduhitunggadewi bangkit menuju ke jendela dimana di kejauhan terlihat rumah-rumah bangunan istana Pamotan yang telah gelap. 

"Sialnya kemarin aku mimpi buruk sekali",

"Tentang Apa?" tanya Bre Wirabumi

Wajah setengah tua itu berusaha untuk bisa menahan perasaan yang sebenarnya sedang menghancurkan kalbunya. 

"Singgasana Pamotan berlumur darah...."

Bre Wirabumi kaget tapi dia berusaha menenangkan sikapnya. 

"Ibu.... mimpi itu bukan untuk hamba. Banyak negeri yang mendukung Pamotan. Bre Tumapel pun berada di belakang hamba. Dan seperti ibu ketahui Kaisar Yung La dari negeri Cina telah memberikan stempel emas pada hamba. Mereka semua akan berdiri di belakang Pamotan. Percayalah mimpi itu bukan untuk hamba!"

Wajah ibu setengah baya itu kian mendung. Di elusnya rambut Bre Wirabumi. 

"Ibu tidak menghalang-halangi iatmu. Cuma cemas, sebab dalam mata hati ibu perang itu sudah terjadi. Perang yang akan mengguncangkan seluruh bumi Nusantara. Perang Paregreg!.

BERSAMBUNG KE BAGIAN 6...............................


Wednesday, November 30, 2022

SAUR SEPUH, SATRIA MADANGKARA BAGIAN 2



 ..........Sambungan dari Bagian 1


Sebuah tugu yang terbuat dari batu bata dengan bentuk seperti lingga dengan gaya pasundan terlihat menjulang pada dataran di areal pegunungan. Di kejauhan terlihat lima orang penunggang kuda dengan sigap mengendarai kuda tunggangan tercepat pada jaman itu. Mereka berhenti tepat dimana terdapat pertigaan jalan. 

Salah seorang diantara mereka adalah Hulubalang Robi, pemimpin dari lima orang itu. Menilik dari pakaiannya mereka adalah prajurit Pamotan (Kedaton Timur).

"Kita sudah sampai di Madangkara, ini tugu perbatasannya!," seru hulubalang Rowi kepada bawahannya. 

Hulubalang yang berbadan tegap dengan kumis melintang itu menyipitkan matanya melihat ke kejauhan. Dan sayup-sayup terlihat sekelompok bangunan yang merupakan sebuah kota yang tidak terlalu besar namun juga tidak kecil. Bangunan-bangunan rumah dan tembok keliling kerajaan serta gerbangnya terlihat cukup megah. Sementara kelima orang Pamotan itu masih belum beranjak, terdengar suara derap kuda dari arah lain. Mereka lalu menoleh. 

Tiga orang penunggang kuda kelihatan terburu-buru kenuju ke arah mereka. Para penunggang kuda itu sedikit terkejut melihat  adanya lima orang di atas kuda berdiri di hadapan mereka. Dan yang lebih membuat mereka terkejut adalah orang-orang itu mereka kenal sebagai orang Pamotan. Dan ketiga penunggang kuda itu adalah utusan dari Majapahit. Mereka segera menghentikan kudanya. 

Penunggang-penunggang kuda dari Majapahit itu mengerutkan dahi. Salah seoangdari mereka yang bernama hulubang Ludika menjadi geram. 

"Oang-orang Pamotan, mereka pasti utusan Bre Wirabumi untuk mencari dukungan dari kerajaan-krajaan did aerah Kulon!," Seru hulubalng Ludika kepada bawahannya. Lalu dengan kepala yang pasti hulubalang yang tidak kalah gagahnya dengan hluubalang Rowi menyuruh kedua kawannya untuk mengikutinya.  Ketiga ekor kuda itu segera melaju menghampiri ke lima orang Pamotan.

Hulubalang Rowi maklum apa yang akan terjadi. Perlahan-lahan tangannya bergerak membetulkan letak kerisnya. Dengan gaya yang meyakinkan ketiga Penunggang kuda dari Majapahit itu menghentikan kuda mereka. Kaki kuda yang mereka tunggangi melunjak dengan ganas. Dengan tenang Hulubalang Rowi memandangi orang Majapahit itu.

"Mau apa kalian?," tanyanya

"Menghantikan tugas kalian. Serahkan surat-surat itu padaku!," sahut Hulubalang Ludika.

Hulubalang Rowi menatap tajam ke arah Hulubalang Ludika dan kawan-kawannya lalu berkata : 

"Kamu tidak ada hak untuk menghalangi tugas kami, Minggir!,"

Hulubalang Rowi segera menjalankan kudanya. Dengan terpaksa ia menghindar dari halangan ketiga orang Majapahit itu. Tapi tiba-tiba Hulubalang Ludika menyerang dengan tendangan kaki. Tapi denan sigap Rowi menangkis dengan lengannya. Perkelahian terjadi. Mereka slaing melompat dari atas kuda. Dari cara mereka berkelahi nampak jelas bahwa utusan ini adalah orang-orang pilihan di negeri mereka masing-masing. 

Ditengah perkelahian yang terjadi dengan seru, muncul pasukan tentara Madangkara yang di pimpin oleh Senopati Ringkin yang dengan gagah di atas kudanya di dampingi olehbeberapa orang berkuda lainnya. Dibelakang mereka nampak puluhan prajurit berlari-laridengan tombak di tangan. 

Mereka yang sedang berkelahi sedikit terpecahperhatiannya. Senopati Ringkin berteriak keras dari atas kudanya. 

"Hentikan!,".

Tapi perkelahian itu masih saja terjadi. Mereka yang berkelahi nampak tidak mengacuhkan perintah itu. Senopati Ringkin berseru lagi.\:

"Kalian akan kami serang kalau tidak mau berhenti. Ini daerah Madangkara!".

Orang-orang Majapahit dan Pamotan menghentikan perkelahian mereka ketika pasukan bertombak berkeliling mengepung. 

"Kalian kami tahan!", perintah Senopati Ringkin dengan Tegas.


BERSAMBUNG KE BAGIAN 3.................................................


SAUR SEPUH, SATRIA MADANGKARA BAGIAN 1


Kali ini saya akan menulis cerita dari Film Saur Sepuh Satria Madangkara .

Sumber tulisan : Majalah Ria Film Nomor 744 yang saat ini majalah tersebut sudah tidak terbit lagi.

Saur Sepuh Satria Madangkara dibintangi oleh : 

Fendy Pradhana sebagai Brama Kumbara, Hengky Tornando sebagai Patih Gotawa, Elly Ermawatie sebagai Mantili, Anneke Putri sebagai Harnum, Murtisaridewi sebagai Lasmini dan lainya.

Produksi PT Kanta Indah Film bekerjasama dengan PT Kalbe Farma

Penulis cerita Niki Kosasih , Skenario/Sutradara : Imam Tantowi

Penyunting gambar Yanis Badar, Instruktur Fighting :Robert Santoso

Bagian 1 :

Sang Prabu Wikramawardana berjalan melintas beberapa orang bawahannya termasuk Patih Gajah Lembana, Prabu Stri dan beberapa lagi Narapati Kerajaan Majapahit lainnya. Kelihatannya ada sesuatu yang sangat penting.  Sang Prabu dengan muka kusut duduk diatas singgasana. Sementara itu penerangan ruangan yang berasal dari lampu minyak berbentuk ukiran burung dari perunggu cukup membuat suasana menjadi murung.

Dengan suaranya yang penuh wibawa, Prabu Wikramawardana berkata : 

"Jelas Wirabumi mau melepaskan dari dari kekuasaan Majapahit, Rupanya dia mau mewujudkan cita-cita sang panji Waning Hyun yang belum terlaksana sampai beliau wafat."

"Ampun gusti Prabu, Kalau Kaisar Yung Lo tidak mau memberikan pengakuan pada Bre Wirabumi, tidak mungkit Pamotan berani melakukan tindakan gegabah itu. Hal yang sama pernah di lakukan oleh Kaisar Hung Wu yang merestui Kebebasan negeri SwarnaBhumi dari Kekuasaan Majapahit." seru Patih Gajah Lembana dengan suara yang lantang.

"Alasan Lain adalah karena Wirabhumi Putra Ramanda Hayam Wuruk, dia merasa paling berhak daripada aku yang hanya seorang menantu. Meskipun seharusnya dia memahami bahwa isteriku adalah putri permaisuri, sedang dia terlahir dari seorang selir", Pangerang Wikramawardhana melanjutkan ucapannya.

Suasana menjadi lengang, Narapati Raden Gajah beberapa kali mau mencoba ikut bicara namun ia selalu ragu. Akhirnya dia beranikan juga setelah Prabu memberikan kesempatan untuk bicara.

"Apa lagi yang akan kalian laporkan? Kamu? Narapati Raden Gajah?"Seru Pangeran Wikramawardhana.

Narapati menganggukkan kepala sambil bersembah. 

"Dari mata-mata, yang hamba kirim ke Pamotan , melaporkan bahwa Pamotan sedang mempersiapkan angkatan perangnya secara sunguh-sungguh", Narapati Radeng Gajah menyampaikan Laporannya.

Memang pada kenyataanya ratusan tentara Pamotan  sedang melakukan latihan besar-besaran. Mereka mempergunakan kuda dan duaekor gajah membentuk formasi penyerangan dalam bentuk supit urang seperti yang pernah dilakukan oleh Gajah Mada. Di samping itu ratusan tentara bersenjata tombak berlari-lari di belakangnya. 

Diatas panggung kelihatan Bre Wirabhumi dan para pembesar negeri Pamotan menyaksikan dengan gembira. Diantaranya terlihat beberapa puluh orang dengan seragam tentara Cina. 

Perang Pamotan dan Majapahit

Raden Gajah melanjutkan laporannya. 

"Utusan Kaisar Yung Lo juga terlihat di sana, Mungkin mereka membawa cap kerajaan yang terbuat dari perak berlapis emas sebagai pengakuan dari kaisar.

Tentara Pamotan dengan membawa tameng dan tombak bergerak dengan tegap. Kemudian secara tiba-tiba mereka berjongkok. Ketika itulah pasukan panah melepaskan anak panahnya. Lalu secara bersamaan pula pasukan tombak kembali berdiri dan berlari menyerang ke arah depan. 

Bre Wirabumi gembira bukan main, Para pembesar kerajaan bertepuk tangan, begitu pula utusan Kaisar Yung Lo.

Pasukan berkuda juga memamerkan keahlian-keahliannya berlari cepat dengan prajurit yang menungganginya membabatkan pedang ke arah tonggak-tonggak yang di ibaratkan sebagai musuh. 

Sementara pasukan pembawa bendera dan Pataka Kerajaan Pamotan baik yang di atas kuda maupun yang berjalan bersorak sorai dalam iringan genderang perang.

Siang harinya di Balai perjamuan kerajaan Pamotan, Bre Wirabumi menjamu tamunya. Ia meneguk minuman dari gelas peraknya sementara para narapati dan pejabat h negeri tetangga akan kuberitahu!," seru Bre Wirabumi dengan jumawa, Tamu-tamuna serentak bertepuk tangan. 

Apa Yang di ucapkan Bre Wirabumi bukanlah sekedar isapyang lain ikut meneguk cawan-cawan peraknya termasuk utusan Kaisar Yung Lo. 

"Saatnya sudah dekat Wirabumi menguasai Majapahit! Seluruan jempol belaka, Negeri itu nampaknya sungguh-sunggu sedang bersiap-siap untuk berperang. Para ahli dan pandai besi sibuk membuat berbagai senjata perang. 

Seorang pandai besi yang sudah tua nampak sedang mengamati mata tombak yang masih membara. Para pembantunya yang masih muda bekerja memompa an. gin menjaga tungku tungku agar menyala.

"Perang hanya akan menyengsarakan. Mematikan perdagangan dan memiskinkan rakyat baik yang menang maupun yang kalan!," seru Empu pandai besi itu sambil menghela napas.

Salah seorang pembantunya menyahut : "Kalau romo tidak bikin senjata, orang kan malas perang mo? Mau perang pakai apa? Wong senjatanya ndak ada?"

Sang Empu tua hanya melirik sekilas. Dalam hati ia membenarkan kata-kata anak muda itu.

------------------------BERSAMBUNG KE BAGIAN 2



Cat. Sumber tulisan Majalah Ria No. 744